Cara Menambahkan Lagu atau Musik di Snapgram / Instastory Tanpa VPN
Bagaimana cara menambahkan musik atau lagu di snapgram atau instastory tanpa VPN? Instastory atau yang dikenal juga dengan snapgram merupakan fitur yang sangat disukai oleh para pengguna instagram. Karena dengan fitur tersebut, pengguna dapat membagikan cerita atau sesuatu hal yang unik dan keren. Salah satunya yaitu membuat story di instagram dengan menambahkan musik atau lagu.
Nah disini jika kalian ingin membuat sebuah instastory dengan efek visual yang keren disertai musik, kalian bisa mencoba dengan menggunakan story beat. Jika diluar sana banyak panduan atau cara untuk menambahkan musik di instastory atau snapgram dengan menggunakan aplikasi VPN karena indonesia tidak tersedia, maka dengan menggunakan story beat, kalian bisa dengan mudah membuat sebuah instastory dengan story beat dengan lebih mudah, dan juga tak perlu mengatur lokasi VPN.
Baca Juga :
Nah disini jika kalian ingin membuat sebuah instastory dengan efek visual yang keren disertai musik, kalian bisa mencoba dengan menggunakan story beat. Jika diluar sana banyak panduan atau cara untuk menambahkan musik di instastory atau snapgram dengan menggunakan aplikasi VPN karena indonesia tidak tersedia, maka dengan menggunakan story beat, kalian bisa dengan mudah membuat sebuah instastory dengan story beat dengan lebih mudah, dan juga tak perlu mengatur lokasi VPN.
Baca Juga :
- Cara Mudah Buat Multiple Panorama Di Postingan Instagram
- Cara Mengganti Background Story Post Instagram Secara Mudah
- Cara Mudah Membuat Collage Foto Di Story Instagram / Snapgram
Dengan aplikasi Story beat kalian bisa
menciptakan sebuah story yang keren dan juga terkesan pro dengan
sangat mudah karena aplikasi ini memang dibuat untuk instastory, jadi
sangat cocok sekali bagi kalian yang malas edit video dengan aplikasi
editor video yang rumit. Selain dari pada itu, dengan
menggunakan aplikasi story beat, kalian tak hanya membuat story ini
hanya untuk instagram saja, namun aplikasi ini juga support untuk
beberapa sosial media lainnya seperti facebook, whatsapp, twitter dan lainnya.
Aplikasi ini bisa digunakan untuk menambahkan lagu pada foto maupun video juga. Dan mengenai ketersediaan musik juga bisa
menggunakan pustaka musik yang bisa kalian cari sesuai dengan judul
yang kalian inginkan pada aplikasi ini atau kalian juga bisa mengambil langsung pada penyimpanan galeri musik di HP kalian. Dan untuk lebih lengkapnya silahkan
kalian ikuti langkah langkahnya dibawah ini.
Cara Menambahkan Musik / Lagu di Snapgram atau Instastory Tanpa Aplikasi VPN :
- Pertama Silahkan kalian download aplikasi Story Beat pada google playstore secara gratis.
- Selanjutnya silahkan kalian buka aplikasi story beat-nya dan langsung saja pilih menu yang diinginkan, contohnya saya akan mengguankan poin yang ketiga yaitu creat a zoom in video.
- Jika sudah silahkan kalian masukkan foto/video yang kalian inginkan.kemudian klik Next.
- Selanjutnya untuk menambahkan musik atau lagu, kalian bisa menekan menu + pada bagian kanan bawah.
- Seperti yang sudah saya jelaskan diatas, kalian bisa menggunakan lagu dari gallery atau langsung mencari pada pustaka musik aplikasi ini.dan untuk contohnya saya pakai yang search musik saja.
- Silahkan tulis nama lagu yang kalian sukai jika sudah klik add.
- Selanjutnya atur musik pada bagian yang kalian sukai dengan menggesenya kekanan atau kekiri, kalian bisa preview dulu hasilnya dengan menekan ikon play. Jika sudah cukup klik save.
- Kalian bisa preview hasil akhir dengan menekan ikon play.
- Dan untuk menyimpannya kalian bisa menekan ikon unduh pada pojok kanan bawah, dimana nanti akan ada ada dua pilihan disini, kalian bisa langsung share story kalian ini, atau menyimpannya dulu di gallery.
- Selesai.
Dan itulah langkah mudah cara menambahkan musik / lagu di snapgram atau instastory tanpa aplikasi vpn. Semoga tutorialnya dapat bermanfaat buat kamu sekalian yang suka membuat story instagram yang unik dan menarik. Terimakasih atas kunjungannya dan jangan ragu untuk share artikel ini ke siapa saja yang membutuhkannya.