Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Realme Tanpa Aplikasi

CARA MENYEMBUNYIKAN APLIKASI DI HP REALME TANPA APLIKASI

Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Realme Tanpa Aplikasi by Pejuang

 Bagaimana cara menyembunyikan aplikasi di hp realme tanpa aplikasi? Buat anda pengguna hp android realme pastinya sadar betul akan keamanan privasi yang ada di hp anda. Karena di dalam hp setiap orang itu pastilah ada rahasia yang ingin disembunyikan. 

Seperti halnya aplikasi whatsapp, telegram, atau aplikasi chatting lainnya, maka tentu mengandung percakapan yang bersifat pribadi dan tidak boleh diketahui orang lain, baik itu teman, saudara ataupun orang tua kita yang meminjam hp kita. 

Fitur yang sangat orang perlukan untuk mengamankan aplikasi atau game yang terinstall di hp realme yaitu dengan menyembunyikan aplikasi di hp tersebut. Agar nantinya tidak diketahui bahwa di hp anda tersembunyi aplikasi yang ingin anda rahasiakan. 

Baca Juga : Cara Menghilangkan Tombol Navigasi Realme Dengan Cepat

Di hp realme sendiri sebenarnya terdapat fitur bawaan yang mana dapat mengamankan hp anda selain dari pada mengunci aplikasi tersebut juga dapat anda sembunyikan ikon aplikasi dari layar utama hp realme. Jadi dengan demikian anda tidak perlu mendownload aplikasi penyembunyi aplikasi yang ada pada google play store. 

Jika anda tertarik ingin menyembunyikan aplikasi di realme, maka pada kali ini telah kami tuliskan langkah demi langkah untuk menyembunyikannya. Silahkan anda langsung ikuti saja tutorial di bawah ini. 

Baca Juga : Cara Menampilkan Kecepatan Jaringan di Hp Realme C21Y


  • Pertama anda masuk pada aplikasi pengaturan di hp realme yang anda gunakan. 
  • Selanjutnya geser ke bawah dan klik menu keamanan. 
  • Kemudian gulir sampai ke bawah lalu klik pada tulisan "kunci aplikasi". 
  • Setelah itu anda akan dimintai untuk membuat kata sandi, klik tetapkan kata sandi. 
  • Selanjutnya anda buat kata sandi-nya, dan pastikan anda membuatnya yang mudah untuk diingat oleh anda. 
  • Setelah membuat kata sandi-nya biasanya akan muncul pertanyaan sebagai pemulihan kata sandi. Anda tinggal pilih pertanyaan sebagai pemulihan kata sandi nantinya apabila mengalami lupa kata sandi, lalu jika sudah klik selesai. 

 
  • Selanjutnya anda pilih aplikasi yang ingin disembunyikan, bisa 1 aplikasi saja atau beberapa aplikasi, setelah itu klik pada "kunci". 
  • Setelah itu akan muncul notifikasi untuk mengunci aplikasi dengan sidik jari ataupun dengan pengenalan wajah, disini anda bisa gunakan atau tidak, jika tidak anda klik batal. 
  • Kemudian jika sudah, lanjut anda ketuk pada tulisan "hanya tampilkan aplikasi yang dikunci" dibagian menu atas.
  • Setelah itu, klik pada aplikasinya, lalu untuk menyembunyikannya anda tinggal aktifkan pada "sembunyikan ikon layar depan". 
  • Selanjutnya akan diminta untuk menetapkan nomor akses untuk membuka aplikasi yang tersembunyi, anda klik pada tetapkan nomor akses sesuai dengan panduan yang ada. 
  • Setelah itu maka aplikasi tersebut, akan langsung tersembunyi dari layar depan hp realme anda. 
  • Dan untuk membuka aplikasi yang tersembunyi yaitu cukup masuk ke aplikasi telepon, lalu masukan nomor akses yang sebelumnya anda buat, maka aplikasi yang tersembunyi akan muncul. 

Nah, jadi seperti itulah tutorial cara menyembunyikan aplikasi di hp realme tanpa aplikasi tambahan. Semoga informasi yang kami tulis ini dapat berguna buat teman-teman semua dan selamat mencoba tutorial ini, terimakasih.